5 Manfaat Merendam Kaki yang Jarang Anda Ketahui

5 Manfaat Merendam Kaki yang Jarang Anda Ketahui - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Manfaat merendam kaki dengan air hangat. (Foto: Envato/Mint_Images).

GenPI.co Jatim - Merendam kaki memiliki manfaat luar biasa bagi tubuh, apalagi setelah melakukan aktivitas seharian penuh yang kerap membuat otot kaki dan badan terasa pegal.

Aktivitas merendam kaki dengan air hangat bisa menjadi cara mudah untuk mengurangi pegal dan kaku pada otot tubuh.

Selain itu, merendam kaki dalam air hangat juga diyakini bisa memberikan manfaat lain, di antaranya:

1. Meringankan pegal dan nyeri otot

BACA JUGA:  Tips Memilih Sayuran untuk Penderita Diabetes, Perhatikan

Rasa pegal muncul akibat penumpukan asam laktat dalam otot, dimana merupakan produk sisa yang terbentuk dari proses pemecahan gula menjadi energi.

Nah, ketika asam laktat menumpuk, otot akan menjadi lelah dan terasa nyeri.

BACA JUGA:  Tips Memilih Kosmetik agar Terhindar dari Jerawat

Banyak orang yang meyakini, merendam kaki dengan air hangat akan melancarkan aliran darah sehingga asam laktat ikut terbawa.

Hal ini memang belum terbukti secara klinis, tetapi sensasi hangat dari air jelas dapat memberikan rasa nyaman dan mengurangi nyeri.

2. Membantu meningkatkan daya tahan tubuh

BACA JUGA:  Tips Merawat Kuku Agar Sehat dan Kuat

Merendam kaki dengan air hangat memiliki manfaat untuk meningkatkan suhu tubuh secara menyeluruh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya