Terdengar Ledakan, KM Khatijah 1 Terbakar di Kepulauan Sapudi

Terdengar Ledakan, KM Khatijah 1 Terbakar di Kepulauan Sapudi - GenPI.co JATIM
KM Khatijah terbakar di Pelabuhan Kepulauan Sepudi, Sumenep, Madura, Jawa Timur, Rabu (26/1/2022). (Syahbandar Sepudi)

GenPI.co Jatim - Kapal Motor (KM) Khatijah 1 dilaporkan terbakar di Pelabuhan Gayam, Kepulauan Sapudi, Sumenep, Rabu (26/1) sekitar pukul 06.30 WIB.

KM Khatijah 1 yang mengangkut bakan bakar minyak (BBM) dan sembako itu terbakar sesaat setelah bersandar di pelabuhan.

"Lokasi kejadian di pelabuhan Pulau Sepudi, setelah kapal bersandar," ujar Kepala Syahbandar Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Pulau Sapudi Rudi Santoso.

BACA JUGA:  Kapal Nelayan Trenggalek Karam Dihantam Ombak, Basarnas Sibuk

Kapal tersebut mengangkut 120 jiriken jenis pertamax dan bahan pokok. Sempat terdengar leedakan dalam radius 1 kilometer lebih sebelum api membesar.

"Kemungkinan ledakan itu, dari jeriken pertamax yang ada di dalam kapal tersebut," kata Rudi.

BACA JUGA:  Kapal Selam KRI Cakra-401 di Situbondo, Ternyata Lakukan ini

Tiga orang anak buah kapal (ABK) dilaporka mengalami luka bakar dalam kejadian tersebut. Saat ini para ABK tersebut sudah mendapat penanganan di puskesmas terdekat.

Rudi mengatakan, kebakaran kapal tersebut tidak sampai merambat ke kapal lain. Petugas dibantu nelayan langsung menggiring KM Khatijah 1 ke tengah laut begitu api mulai terlihat.

BACA JUGA:  Kerennya KN SAR 249 Permadi, Kapal Baru untuk Laut Jatim

Setelah meledak kapal pecah menjadi dua bagian dan akhirnya tenggelam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya