2 Kandidat Calon Tuan Rumah Porprov Jatim 2024

2 Kandidat Calon Tuan Rumah Porprov Jatim 2024 - GenPI.co JATIM
M Nabil, Ketua Umum KONI Jatim, dalam sambutan Rakerprov VII Jatim. (Foto: Laman KONI Jatim).

GenPI.co Jatim - Rakerprov KONI Jatim digelar di Surabaya pada 30 - 31 Mei 2022 yang lalu membahas banyak hal, salah satunya adalah mengenai tuan rumah Porprov Jatim 2024.

KONI Jatim memasukkan dua kandidat, yakni empat daerah Sidoarjo Raya (Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto, dan Jombang), kemudian Kabupaten Malang.

Dua kandidat yang disebutkan KONI Jatim itu sebagai tuan rumah Porprov VIII 2024 mendatang.

BACA JUGA:  Jelang Idul Adha, Gubernur Jatim Beri Instruksi Penting Wabah PMK

Dua daerah tersebut dinyatakan sebagai nominasi lantaran mengajukan diri sebagai tuan rumah Porprov 2024 secara tertulis.

Selain itu, dua daerah tersebut sudah melakukan pemaparan kesiapan mereka di hadapan peserta Rakerprov KONI Jatim.

BACA JUGA:  Pekerja Warkop di Surabaya Ditangkap Polisi, Diduga Menjual PSK

"Kami belum memutuskan, dua calon yaitu Sidoarjo Raya dan Kabupaten Malang. Mereka masuk nominasi sebagai tuan rumah. Bidding dari mereka," kata Wakil Ketua KONI Jatim, Irmantara Subagjo dikutip dari laman KONI Jatim, Selasa (2/6).

Lanjutnya, pencalonan dua daerah sebagai tuan rumah Porprov 2024 bakal dibawa ke Guberur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya Berlakukan Kawasan Tanpa Rokok, Jangan Melanggar

Sementara itu, Ketua KONI Jatim M Nabil mengatakan, ada beberapa parameter dipakai dalam penetapan tuan rumah Porprov.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya