Epidemiolog Bicara Virus Hendra, Fatality Rate Melebihi Covid-19

Epidemiolog Bicara Virus Hendra, Fatality Rate Melebihi Covid-19 - GenPI.co JATIM
Ilustrasi virus Covid-19. Foto: Envato Elements.

GenPI.co Jatim - Virus Hendra atau Hendra Henipavirus disebut lebih berbahaya dari Covid-19.

Hal tersebut diutarakan oleh Epidemiolog Universitas Airlangga/Unair Laura Navika Yamani.

Bahkan, tingkat fatalitas atau fatality rate yang disebabkan virus Hendra jauh lebih tinggi ketimbang Covid-19.

BACA JUGA:  Virus PMK Muncul di Jatim, Pemkot Surabaya Awasi Hewan Ternak

"Covid-19 pada tingkat (fatalitas, red) 3-4 persen, virus hendra berada pada tingkat 50 persen kematian," kata Laura, Kamis (2/6).

Data sejak tahun 1994-2013 terdapat 7 kasus kematian pada manusia akibat virus tersebut.

BACA JUGA:  Waspada Cacar Monyet, Pakar Unair Beberkan Ciri-Cirinya

Meski punya tingkat fatalitas yang tinggi, namun virus Hendra masih jarang ditemui menjangkiti manusia.

Virus Hendra menyerang sistem pernapasan dan neurologi hewan serta manusia. "Virus ini ternyata bersifat zoonosis yakni bisa berpindah dari host ke host, dari hewan ke manusia," jelasnya.

BACA JUGA:  Tips Mencuci Tangan dengan Benar, Cegah Kuman dan Virus

Meski berasal dari kelelawar, namun penularan virus hendra ke manusia diperkirakan lebih sering terjadi dengan perantara sesama mamalia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya