Seluruh Daerah di Jatim Punya Mesin Cetak KK dan KTP Otomatis

Seluruh Daerah di Jatim Punya Mesin Cetak KK dan KTP Otomatis - GenPI.co JATIM
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (tengah) menyerahkan mesin ADM. ANTARA/Moch Asim

GenPI.co Jatim - Provinsi Jawa Timur saat ini sudah memiliki mesin anjungan dukcapil mandiri (ADM) yang diharapkan kinerja birokrasi lebih efektif bahkan efisien.

Sebelumnya dari 38 kabupaten/kota di Jatim baru 20 daerah saja yang memiliki ADM. Namun, pada Kamis (16/6), bersamaan dengan pemberian dokumen kependudukan bagi penyandang disabilitas, diserahkan mesin ADM kepada 18 daerah.

Ke-18 kota/kabupaten tersebut meliputi delapan kota, yakni Surabaya, Pasuruan, Blitar, Batu, Mojokerto, Probolinggo, Malang, dan Madiun.

BACA JUGA:  202 Atlet Situbondo Ikut Porprov Jatim 2022, Siap Raih Medali

Kemudian sisanya ada sepuluh kabupaten meliputi Sampang, Ponorogo, Gresik, Blitar, Kediri, Lamongan, Trenggalek, Jember, Pasuruan, dan Nganjuk.

Mesin ADM mampu mengeluarkan dokumen tercetak, seperti KTP elektronik, akta kelahiran, kartu keluarga, kartu identitas anak (KIA), dan akta kematian yang proses pembuatannya tidak memakan waktu lama.

BACA JUGA:  Jelang Iduladha Harga Sapi di Malang Anjlok, Pedagang Resah

Gubernur Khofifah Indar Parawansa, wilayahnya merupakan provinsi pertama yang mengimplementasikan layanan ADM sejak 31 Januari 2020.

"Masyarakat diuntungkan, pemerintah juga diuntungkan, yang penting ke depan tidak ada lagi yang mengeluh tidak punya KTP karena belum jadi," kata orang nomor satu di Pemprov Jatim tersebut.

BACA JUGA:  Human Trafficking Marak, Satpol PP Kota Malang Gencarkan Operasi

Sementara itu Kementerian Dalam Negeri mendorong pemerintah daerah mengalokasikan anggaran pengadaan mesin anjungan dukcapil mandiri (ADM) sebagai upaya percepatan pendataan dan memberikan kemudahan layanan kepada masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya