
GenPI.co Jatim - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memberikan prakiraan cuaca hari ini, Kamis (30/6) untuk wilayah Jawa Timur.
Cuaca hari ini di beberapa daerah di Jatim diprakirakan cerah, namun ada juga yang berpotensi diguyur hujan ringan.
Pagi hari, seluruh wilayah diprakirakan cerah hingga berawan.
BACA JUGA: Polisi Tangkap 3 Tersangka Perkelahian PSHT vs Pagar Nusa
Siang hari, sejumlah wilayah diguyur hujan ringan yang terjadi di Trenggalek dan Tulungagung, sedangkan hujan lebat disertai petir di Kabupaten Probolinggo.
Hujan ringan juga terjadi di Kota Batu yang berlangsung pada sore hari.
BACA JUGA: 3 Holywings di Surabaya Disegel, Seperti ini Nasib Pegawainya
Saat malam hari, rata-rata daerah di Jatim tidak diguyur hujan.
Suhu udara rata-rata di beberapa daerah di Jatim berkisar antara 19-32 derajat celcius dengan kelembapan hingga 40 derajat celcius.
BACA JUGA: Pandemi Melandai, Event Komunitas di Lumajang Kembali Menggeliat
Bagi anda yang hendak beraktivitas di luar ruangan sebaiknya membawa payung sekaligus tabir surya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News