
Tidak berhenti di situ, kemudahan akses nasabah terhadap layanan BRI didukung dengan kapasitas dan kualitas pegawai atau Insan BRILian dalam melayani nasabah.
“BRI akan terus mengupayakan kontribusi nyata kepada masyarakat level mikro dan ultra mikro untuk semakin menjangkau pembiayaan mereka,” lanjut Supari.
Nasabah juga mendapat layanan yang mudah dan cepat dalam mencairkan KUR. Kondisi tersebut menjadi faktor paling penting dalam menentukan tingkat kepuasan dan loyalitas nasabah KUR super mikro.
BACA JUGA: Buruan Daftar! BRI Buka Program Magang Kampus Merdeka
Supari memastikan layanan tersebut masuk akan ditingkatkan. Pihaknya akan terus memperkuat akses terhadap layanan, kompetensi yang andal, kecepatan proses, serta produk maupun biaya layanan yang terjangkau dalam menyalurkan KUR kepada masyarakat. (*)
Tonton Video viral berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News