Menko PMK Pastikan Pendidikan di Ponpes Shiddiqiyyah Berjalan Normal

Menko PMK Pastikan Pendidikan di Ponpes Shiddiqiyyah Berjalan Normal - GenPI.co JATIM
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendi saat menemui pengasuh Ponpes Shiddiqiyyah KH Moch. Muchtar Mu'thi. Foto: Humas Kemenko Bidang PMK.

GenPI.co Jatim - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendi memberi perhatian kepada Ponpes Shiddiqiyyah Ploso, Jombang.

Dia mengunjungi pondok tersebut, Senin (12/9). Muhajir ingin memastikan bahwa belajar mengajar di sana tetap berjalan sediakala dan tidak terpengaruh dengan perkara yang menimpa Mas Bechi alias Moch Subchi Azal Tzani.

"Alhamdullillah sudah lancar, dan proses kegiatan belajar mengajarnya juga sudah baik seperti sedia kala," kata Muhadjir dalam rilis yang diterima GenPI.co Jatim, Selasa (13/9).

BACA JUGA:  Kuasa Hukum Mas Bechi Pertanyakan Rekam Medis Korban Pencabulan

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI tersebut bertemu langsung dengan Ponpes Shiddiqiyyah KH Moch. Muchtar Mu'thi bersama istri, Shofwatul Ummah.

Muhadjir mengatakan, pesantren masih menjadi salah satu pilihan pendidikan terbaik di Tanah Air.

BACA JUGA:  Sidang Mas Bechi Berlanjut, 2 Saksi dan Rekaman Baru Dihadirkan

"Ponpes Shiddiqiyyah adalah elemen penting untuk ikut membangun bangsa lewat nasionalisme dengan semboyan Chubbul Waton Minal Iman, Cinta tanah air bagian dari Iman. Di Ponpes ini pendidikan menyeimbangkan keislaman dan keindonesiaan," ungkapnya.

Dalam kunjungan tersebut, pandangan Muhadjir sempat tersorot pada monumen Santri di ponpes tersebut.

BACA JUGA:  Seorang Saksi Lihat Sendiri Ulah Mas Bechi ke Korban

"Presiden begitu mencanangkan Hari Santri, lalu disini langsung direspon ada monumennya. Ini kan luar biasa. Mungkin ini jangan-jangan baru disini ada monumen santrinya," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya