
Dia juga sempat menghibur Cak Sapari, namun lantaran kondisinya menurun, candaan itu tak direspon oleh almarhum.
"Enggak ada firasat, tiga hari lalu saya ke sana sudah nggak mau guyon, saya banyoli (ajak bercanda, red) wes meneng ae, jadi ya sakno (kasihan, red)," terangnya.
Serial "Loro Ati" yang dibintangi Kartolo dan Cak Sapari pun menjadi karya terakhirnya.
BACA JUGA: Istri Ceritakan Perjuangan Cak Sapari Lawan Sakit Sebelum Meninggal
Cak Sapari juga menyempatkan waktu mendatangi lokasi pengambilan gambar, sekalipun kondisi tidak fit.
"Terakhir lara ati. Sudah sakit tetapi masih bisa datang. Disuruh masih bisa datang," ujarnya. (*)
BACA JUGA: Profil Cak Sapari, Maestro Ludruk itu Telah Berpulang
Simak video menarik berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News