Kronologi Warga Sidoarjo Jadi Korban Tragedi Kanjuruhan, Sempat Koma

Kronologi Warga Sidoarjo Jadi Korban Tragedi Kanjuruhan, Sempat Koma - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Gate 13 menjadi saksi bisu kejadian kelam Tragedi Kanjuruhan yang menelan banyak korban jiwa. (Foto: M. Ubaidillah/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Tragedi Stadion Kanjuruhan pada Sabtu (1/10) memakan banyak korban, salah satunya warga Sidoarjo, Fiki Hermansyah (22).

Dia diketahui menonton pertandingan Derbi Jatim yang mempertemukan Arema FC vs Persebaya Surabaya.

Tante Fiki, Eva menceritakan kronologi peristiwa memilukan yang juga menimpa keponakannya itu.

BACA JUGA:  Dishub Surabaya Kelola Terminal Kawasan Sunan Ampel, Ada Penyesuaian Tarif

Evi menceritakan, setelah tragedi Kanjuruhan tersebut, Fiki mengalami luka dan lebam di bagian kepala, sering muntah-muntah, sempat koma.

"Saya langsung syok melihat keponakan saya koma di rumah sakit," katanya dikutip dari Ngopibareng.id, Kamis (6/10).

BACA JUGA:  Profil Dewi Khalifah, Alumni Madrasah yang Kini Jadi Wabup Sumenep

Di saat kepasrahan keluarga, ada secercah harapan. Berdasarkan keterangan dokter, kondisi Fiki sudah mulai membaik.

Eva mengatakan, saat ini Fiki sudah bisa mengedipkan mata, menggerakkan kepala, dan bisa meludah.

BACA JUGA:  Polres Mojokerto Amankan Puluhan Pelaku Kejahatan, Ada 1 Kasus Menonjol

"Awalnya sekeluarga tidak mempunyai harapan. Namun dokter berkata kondisi Fiki membaik tapi kami masih khawatir karena Fiki hanya bisa mengedipkan mata dan menggerakkan kepala," jelas Eva.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya