Seleksi PPPK 2022 Sudah Dibuka, Tapi Akun SSCASN Kok Tak Bisa Dibuka

Seleksi PPPK 2022 Sudah Dibuka, Tapi Akun SSCASN Kok Tak Bisa Dibuka - GenPI.co JATIM
Seleksi tes SKD CPNS di Gelora Pancasila Kota Surabaya. Foto: Humas Pemkot Surabaya.

GenPI.co Jatim - Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyatakan seleksi PPPK guru sudah dibuka hari ini, Selasa (25/10).

Calon pendaftar seleksi PPPK guru dipersilakan untuk memuka akun akun Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Namun, hingga pukul 11.00 WIB laman tersebut belum juga bisa diakses.

BACA JUGA:  Menteri Nadiem dan Azwar Anas Bertemu, Guru PPPK di Jatim Wajib Simak

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN Suharmen mengakui, masih ada yang disempurnakan.

Tim masih merampungkan API service untuk prioritas dua (P2), yakni data honorer K2 yang belum tes PPPK 2021 atau tidak lulus passing grade (PG) tahun lalu.

BACA JUGA:  Guru PPPK di Situbondo Bisa Bernapas Lega

"Ini prosesnya belum selesai. Tadi malam baru selesai API Service untuk P2, sedangkan prioritas tiga (P3) dan prioritas empat (P4) masih belum," ujarnya dikutip dari JPNN.com, Selasa (25/10).

Data P3 ini merupakan guru honorer negeri yang sudah mengabdi lebih dari 3 tahun dan terdata di Dapodik, namun belum pernah ikut tes atau tidak lulus PG.

BACA JUGA:  Kabar untuk Honorer K-2 Jatim, MenPAN-RB Prioritaskan Seleksi PPPK 2022

Sementara itu, P4 merupakan pelamar umum yang terdiri dari guru honorer negeri maupun swasta. Kriteria guru honorer ini memiliki masa kerja di bawah 3 tahun dan terdata di Dapodik, serta lulusan pendidikan profesi guru (PPG).


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Seleksi PPPK 2022: Ini Penyebab Akun SSCASN Belum Bisa Dibuka, Oalah

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya