
GenPI.co Jatim - Pemkab berencana membangun stasiun pengisian kendaraan listrik umum atau SPKLU di Jember.
Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan, dua SPKLU akan dibangun di lokasi yang mudah dijangkau masyarakat untuk mendukung penggunaan kendaraan listrik.
"Saya berkomitmen InsyaAllah dua bulan ini dibangun dua SPKLU secara gratis untuk mendorong minat masyarakat menggunakan kendaraan listrik," ujarnya, Rabu (9/11).
BACA JUGA: Kejaksaan Jember Cium Dugaan Korupsi Dana Porprov, 36 Cabor Dipanggil
Dua SPKLU yang akan dibangun tersebut rencananya berada di samping Kantor Pemkab Jember dan kawasan Gedung Olahraga (GOR) PKPSO Kaliwates.
"Kalau sudah ada SPKLU di Jember maka diharapkan masyarakat akan tertarik membeli kendaraan listrik karena sudah ada sarana pendukungnya," tuturnya.
BACA JUGA: Profil Balya Firjaun Barlaman, Wabup Jember yang Besar di Pondok Pesantren
Pemkab Jember juga berencana membangun prasarana penunjang kendaraan listrik lainnya.
"Kami juga akan mengusulkan bengkel konversi dari konvensional menggunakan BBM beralih ke listrik. Minimal lima hingga sepuluh bengkel di Jember," katanya.
BACA JUGA: Tanah Longsor Jember, 4 Rumah Rusak, 1 Korban Meninggal Dunia
Pihaknya memastikan akan terus melakukan sosialisasi penggunaan kendaraan listrik yang ramah lingkungan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News