Cuaca Jawa Timur Hari Ini, Waspada Hujan lebat Mulai Sore

Cuaca Jawa Timur Hari Ini, Waspada Hujan lebat Mulai Sore - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Cuaca Jawa Timur hari ini, hujan deras. (Foto: GenPI.co).

GenPI.co Jatim - Cuaca Jawa Timur hari ini, Selasa (31/1) menurut BMKG Juanda sejumlah wilayah diprediksi masih diguyur hujan.

Intensitas curah hujan cukup lebat mulai pagi hingga malam hari.

Daerah di Jawa Timur yang mulai diguyur hujan pagi hari adalah Kabupaten Blitar, Kabupaten Kediri, Bondowoso, Kabupaten Probolinggo, Kota Madiun dan Magetan.

BACA JUGA:  Info Penerimaan Mahasiswa Baru ITS Surabaya: Kuota, Golden Ticket, Hingga Beasiswa

Siang harinya hujan mengguyur Ponorogo, Kabupaten Blitar, Kabupaten Kediri, Lumajang.

Kemudian Bondowoso, Situbondo, Kabupaten Probolinggo, Kota Madiun, Magetan, Tuban, dan Sumenep.

BACA JUGA:  Hampir 2 Bulan Harga Beras di Banyuwangi Meroket, Dampak Cuaca Buruk

Malam harinya hujan mengguyur wilayah Pacitan, Kabupaten Malang, Situbondo, Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Mojokerto, Kota Madiun, Magetan, Gresik, Bangkalan, dan Batu. 

Bagi kamu yang hendak beraktivitas di luar ruangan sebaiknya membawa payung.

BACA JUGA:  2 Pasar Hewan di Ponorogo Disemprot Desinfektan, Cegah Wabah PMK

Selain itu perhatian kondisi lingkungan, seperti saluran air untuk mencegah genangan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya