Prakiraan Cuaca Jatim Hari ini: Gresik dan Daerah Berikut Waspada Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jatim Hari ini: Gresik dan Daerah Berikut Waspada Hujan Petir - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Cuaca Jawa Timur hari ini, hujan disertai petir. (Foto: GenPI.co).

GenPI.co Jatim - Prakiraan cuaca Jatim hari ini, Rabu (1/3). Sejumlah daerah diprediksi akan turun hujan petir pada siang dan malam.

Melansir dari laman BMKG, hujan petir diprediksi di Bangkalan, Kota Probolinggo, Magetan, Nganjuk, Ngawi, Situbondo, dan Trenggalek.

Hujan lebat diprediksi turun siang hari di Gresik, Kabupaten dan Kota Probolinggo, Lamongan, Pamekasan, Sampang, Sumenep, dan Tuban.

BACA JUGA:  Kalah Lawan Bandung bjb, Pelatih Gresik Petrokimia Tak Kecewa

BMKG juga memperkirakan hujan petir pada malam hari terjadi di Bangkalan.

Sementara itu, berdasarkan peringatan dini BMKG, masyarakat diminta waspada hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang pada pagi hari di Bangkalan.

BACA JUGA:  Lamongan Dikepung Banjir, Pemprov Ingin Perbaiki Pintu Air Kuro

Siang sampai sore hari, hujan diprediksi turun di wilayah Gresik, Tuban, Bojonegoro, Nganjuk, Ngawi, Magetan, Trenggalek, Kota Kediri, Batu, Kabupaten Pasuruan, Kota Probolinggo, Lumajang, Jember, Situbondo, Banyuwangi, Bangkalan, dan Sumenep.

Hujan malam hari diprediksi turun di wilayah Gresik, Kabupaten Madiun, dan Bangkalan. (*)

BACA JUGA:  Kasus Kriminalitas Bangkalan Tinggi, Polisi Imbau Pasang CCTV

Jangan lewatkan video populer ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya