OMG, 50 Penghuni Rusun di Surabaya Positif Covid-19

OMG, 50 Penghuni Rusun di Surabaya Positif Covid-19 - GenPI.co JATIM
Dokumentasi - Petugas kesehatan melakukan tes usap PCR COVID-19 kepada penghuni rusun di Rusun Penjaringan Sari, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (25/5/2021). Dinas Kesehatan Kota Surabaya melakukan tes usap PCR COVID-19 kepada seluruh penghuni di rusun yang dikelola Pemkot Surabaya untuk mendeteksi penyebaran COVID-19, setelah adanya 12 penghuni Rusun Penjaringan Sari terpapar COVID-19. (ANTARA FOTO/Didik Suhartono/rwa.)

Jatim.GenPI.co - Dinas Kesehatan Kota Surabaya menggelar swab tes kepada 10.240 warga penghuni 18 rumah susun (rusun), pasca libur lebaran.

Hasilnya dari 10.240 warga yang mengikuti swab tes tersebut sedikitnya 50 warga dinyatakan positif Covid-19.

BACA JUGA: Vaksin Khusus Lansia di Surabaya Diperpanjang, Cek Jadwalnya

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Surabaya Febria Rachmanita di Surabaya, Selasa (1/6), mengatakan rata-rata penghuni rusunawa yang positif mengaku berpergian ke luar kota.

Mereka baru tiba di Kota Pahlawan sekitar H+5 pasca libur lebaran.

"Mereka rata-rata dari luar kota. Mereka mengatakan baru datang mudik, kurang lebih 4-5 hari (pasca-Lebaran) mereka sudah sampai ke Surabaya. Jadi kita swab pada saat hari kelima mereka datang," ujarnya.
 
Fenny, sapaan Febria Rachmanita menyatakan, para penghuni rusunawa yang positif sudah melakukan isolasi mandiri di Hotel Asrama Haji Surabaya. Lalu untuk 18 lokasi rusunawa, sudah dilakukan sterilisasi.

"Semua (penghuni positif) sudah isolasi mandiri di Asrama Haji. Tetapi banyak yang sudah pulang (sembuh) pada saat ini. Rata-rata usia produktif dan mereka tanpa gejala," kata dia.
 
Menurut Feny, karena di Asrama Haji petugas kesehatan memberikan obat dan vitamin, sehingga warga penghuni rusun ini cepat sembuh.

Meski begitu, kata dia, warga penghuni rusun yang sebelumnya positif itu memang mayoritas belum menerima vaksin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya