Menko Muhadjir Puji PPKM Mikro di Madiun, Terlalu Sempurna

Menko Muhadjir Puji PPKM Mikro di Madiun, Terlalu Sempurna - GenPI.co JATIM
Menko PMK Muhadjir Effendy meninjau pelaksanaan PPKM mikro di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Kamis (17/6/2021). (ANTARA/HO-Diskominfo Kabupaten Madiun)

"Yang penting kita kerja keras di lapangan. Jangan bicara di atas meja. Ini kita bicara di lapangan dan tahu persis apa yang ditangani," katanya.

Pada Senin (14/6), Pemkab Madiun mengevakuasi 89 warga Dusun Bulurejo, Desa Bantengan dan Dusun Kedungrejo, Desa Mojopurno, Kecamatan Wungu ke RSUD Dolopo karena ditemukan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes cepat antigen seusai menghadiri acara hajatan pernikahan di wilayah setempat.

Hingga Kamis (17/6), jumlah warga di dua dusun tersebut yang dievakuasi ke RSUD Dolopo untuk menjalani karantina telah mencapai 102 orang, sedangkan warga lainnya yang masih sehat menjalani isolasi mandiri di rumah.

BACA JUGA: Bangkalan Disarankan PSBB, Sekolah Tatap Muka Tergantung Satgas

Setelah temuan klaster hajatan tersebut, akses masuk Dusun Bulurejo ditutup oleh Pemkab Madiun, Polres Madiun, dan Kodim Madiun.

Pihak pemerintah desa juga telah memasang palang pembatas dan bendera merah yang menandakan jika lingkungan setempat merupakan zona merah dan warganya sedang menjalani isolasi mandiri. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya