
Jatim.GenPI.co - Kapolres Kota, AKBP Rofiq Ripto Himawan menjelaskan penyebab ledakan di sebuah rumah nomor 51 di jalan Karyawan Baru Kelurahan Sentanan Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto, Minggu (12/9).
Ia menjelaskan, ledakan tersebut berasal dari tabung elpiji yang bocor.
"Ledakan dari gas elpiji yang bocor dan terpicu oleh arus pendek listrik yang ada di otomatis mesin pompa air," ujar Rofiq mengutip dari Ngopibareng.id.
BACA JUGA: Terjadi Ledakan di Sebuah Rumah Mojokerto, Kaca Berhamburan
Ia menjelaskan, ledakan terjadi di rumah milik Oentoro Wibowo 75 tahun Minggu dini hari.
Anak laki-laki Oentari sekitar pukul 00.30 selaku pemilik toko Niaga 2 di jalan Majapahit itu mendengar ledakan keras.
BACA JUGA: Ledakan Terjadi di Pasuruan, ini Penyebabnya
"Tidak ada korban semua selamat, baru selesai penanganan tim labfor Polda Jatim," ungkapnya.
Ledakan tersebut juga terdengar oleh para tetangga. Menurut keterangan warga, suara ledakan terdengar dua kali.
BACA JUGA: Suramadu Ricuh Lagi, Terdengar Suara Ledakan
Ledakan pertama terdengar sangat keras dan yang kedua tidak begitu keras.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News