Relawan, Ada Permintaan Khusus dari Gubernur Jawa Timur

Relawan, Ada Permintaan Khusus dari Gubernur Jawa Timur - GenPI.co JATIM
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menggelar koordinasi di Posko Tanggap Darurat erupsi Gunung Semeru, di Kabupaten Lumajang. (foto : Humas Pemprov Jawa Timur).

GenPI.co Jatim - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta para relawan untuk membantu pemetaan terkait persoalan yang dihadapi para pengungsi.

khususnya bagi mereka yang masuk dalam ketegori ibu hamil, difabel, anak kecil dan lansia.

"Karena makanan anak-anak harus disiapkan tersendiri apalagi yang masih bayi atau balita, karena di dapur umum seringkali makanan dewasa," ujar Khofifah Rabu (8/12).

BACA JUGA:  Awas Penjarahan, Polda Jatim Patroli di Jalur Evakuasi Semeru

Tak hanya soal asupan permakanan saja, namun fasilitas lainnya juga harus secepatnya diberikan.

"Seperti air panas. Water heater misalnya, anak-anak terutama bayi mungkin perlu mandi air hangat termasuk untuk permakanan (bayi)," ujarnya.

BACA JUGA:  Korban Meninggal Erupsi Gunung Semeru Bertambah, Sudah 34 Orang

Selain itu, Khofifah juga meminta relawan melakukan pendataan bagi para pengungsi yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19.

Data vaksin itu nantinya diserahkan kepada Dinas Kesehatan (Dinskes) Jawa Timur dan dikoordinasikan bersama Dinkes Kabupaten Lumajang, Biddokkes Polda Jawa Timur serta Kondam V Brawijaya.

BACA JUGA:  Jokowi Sebut 2000 Rumah di Lereng Gunung Semeru Perlu Direlokasi

"Mohon dibantu pendataan pengungsi agar berkenan untuk divaksin, supaya mereka terlindungi," ujar mantan Menteris Sosial (Mensos) itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya