
GenPI.co Jatim - Sidang perdana Tragedi Kanjuruhan yang berlangsung di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Senin (16/1) dihadiri oleh keluarga korban.
Salah satu yang hadir adalah Rini Hanifah, warga Pasuruan.
Dia rela berangkat pukul 08.00 WIB dari rumahnya demi memperjuangkan keadilan untuk anaknya yang menjadi salah satu korban Tragedi Kanjuruhan, Agus Riansyah atau Tole.
BACA JUGA: Sidang Perdana Tragedi Kanjuruhan, Tak Ada Aremania yang Datang
Sambil menahan isak tangis, Rini menjelaskan, Tole merupakan sulung dari dua bersaudara.
"Dia itu sayang sama adiknya," ujar di depan Ruang Cakra PN Surabaya.
BACA JUGA: Sidang Perdana Tragedi Kanjuruhan Dimulai 5 Terdakwa Hadir Secara Online
Dia datang ke PN Surabaya sambil membawa foto sang anak tercintanya sebanyak dua lembar di atas kertas A3.
Setelah tenang, Rini kemudian menlanjutkan ceritanya. Tepat pada hari pertandingan besar itu, Tole memang tengah libur bekerja.
BACA JUGA: Sidang Perdana Tragedi Kanjuruhan, Ratusan Polisi Siaga di PN Surabaya
Dia memutuskan menonton pertandingan di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News